Babinsa di Desa Jeruk Pantau Stabilitas Harga Sembako

Sragen - IdNews

Sertu Sumanto, Babinsa Desa Jeruk, melakukan pemantauan langsung terhadap harga sembako di Warung Ibu Parti, Dk Gempol Asri RT 05 Desa Jeruk, Kecamatan Miri, pada Rabu (17/01/2024). Langkah ini diambil untuk memastikan stabilitas harga bahan pokok dan sembako yang menjadi kebutuhan utama warga.

"Sembako merupakan kebutuhan pokok bagi seluruh masyarakat. Meskipun beberapa jenis sembako mengalami kenaikan, kami menghimbau pedagang agar tetap mempertahankan harga sesuai ketentuan. Ini penting untuk menjaga daya beli masyarakat yang cenderung menurun," ungkap Sertu Sumanto.

Dengan melakukan pengecekan langsung di lapangan, diharapkan harga sembako di pasar dan toko dapat tetap stabil tanpa kenaikan yang signifikan. Babinsa berharap langkah ini dapat membantu menjaga kestabilan ekonomi masyarakat setempat.(Agus ) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak