Jama'ah Menangis di Seminar Percepatan Umrah Haji dan Konsolidasi Pensyiar Baitullah Arminareka

Temanggung, IDNEWS
Seminar Percepatan Umrah Haji dan Konsolidasi Pensyiar Baitullah Arminareka Cabang Kendal Jawa Tengah berlangsung dengan sukses membius jama'ah hingga menangis penuh keharuan. 
Acara ini dihadiri 350 peserta terdiri dari 70 Pensyiar Baitullah dari berbagai daerah di Jawa Tengah dan calon jama'ah Umrah Haji. 
Seminar Sehari digelar pada Minggu 19 Januari 2025 di gedung IPHI Temanggung, dihadiri Ir. Hj. DARNELLY GURIL DARMI, M.Sc., Komisaris Utama Arminareka Group Indonesia, dan Kepala Kantor Cabang Arminareka Kendal, para  Asisten  Manajer dan para leader atau Pensyiar Baitullah. 


Dalam seminar tersebut dijelaskan oleh Hj. Fitria tentang tugas para leader atau Pensyiar Baitullah di daerah secara detail dan Pensyiar Baitullah Arminareka harus memahami paket paket haji dan umrah agar jama'ah tidak kecewa karena salah pengertian. 
Motivasi juga disampaikan oleh Ir. Hj. Darnelly Guril Darmi, M. SC Komisaris Utama Arminareka group dan phsycolog Subkhan dari Kendal. Pentajaman motivasi tersebut sempat membuat peserta seminar menangis karena sadar akan nikmat Allah yang diterima dalam kehidupan sehari-hari. 
Atas berkah Allah tersebut Subkhan mengajak untuk bersyukur dan mengucapkan terimakasih atas semua kondisi yang diterima, kemudian disertai usaha dengan niat yang sungguh-sungguh untuk bisa Umrah dan meng-Umrahkan. 
Acara diawali dengan sambutan yang Komisaris Utama Arminareka Group yang juga sebagai pembicara utama. 


Dalam sambutannya, beliau menjelaskan kunci sukses pemasaran perjalanan haji dan umrah, menekankan pentingnya memahami kebutuhan calon jamaah dengan pendekatan yang tepat. 
Intinya, para Pensyiar Baitullah harus membangun kepercayaan dengan teknik komunikasi yang dapat mencerahkan calon jama'ah. Bahkan ditekankan Subkhan, untuk mengajak calon jama'ah melaksanakan Umrah Haji perlu digunakan teori komunikasi hipnosis atau teknik menggunakan kata kata. 
Salah satu aspek yang dibahas adalah teknik pendekatan calon jamaah. Pembicara menekankan pentingnya membangun hubungan baik dan komunikasi yang efektif dengan calon jamaah, serta memberikan informasi yang jelas dan transparan terkait paket perjalanan Umrah haji Arminareka.


Pembicara juga mengungkapkan pentingnya sifat tawakal setelah berusaha dan kemudian mensyukuri setiap pencapaian. Artinya, setelah semua usaha dilakukan, harus tawakal kepada Allah dan selalu mengungkapkan rasa syukur atas setiap kesempatan, peluang maupun berkah yang diberikan Allah. 
Acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang sangat interaktif, di mana peserta diberikan kesempatan untuk mengajukan pertanyaan seputar teknik syiar Baitullah. Diskusi ini sangat bermanfaat untuk saling bertukar pengalaman dan strategi dalam pemasaran haji dan umrah Arminareka Perdana oleh para Pensyiar Baitullah di daerah. 
Pembicara menekankan pentingnya ungkapan syukur dan ucapan terima kasih dalam konteks kondisi apapun. 
Forum ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam percepatan umrah haji, dengan mengedukasi dan membekali Pensyiar Baitullah dengan pengetahuan dan keterampilan yang memadai. 


Diharapkan, sinergi yang terjalin dapat berkontribusi positif dalam meningkatkan jumlah jamaah yang menggunakan layanan Arminareka Group Indonesia.
Dengan tema yang relevan dan pembicara yang berkualitas, forum diskusi ini menjadi momentum penting bagi para Pensyiar Baitullah untuk memperbaharui strategi dan meningkatkan pelayanan, demi memudahkan masyarakat dalam menjalankan ibadah haji dan umrah.
Komunikasi hipnosis lebih ditekankan kepada Pensyiar Baitullah Arminareka, yaitu dengan melaksanakan 7 Teknik Komunikasi Hipnotik dalam menawarkan Paket paket Perjalanan Haji Umrah. 


Salah satu pendekatan yang bisa digunakan adalah komunikasi hipnotik. Teknik ini tidak hanya bermanfaat dalam memengaruhi orang lain, tetapi juga dalam membangun hubungan yang lebih baik dengan calon jama'ah.
Teori komunikasi hipnosis ini juga diterapkan pada sesi ke-2 seminar yang dihadiri 350 peserta calon jama'ah Umrah Haji Arminareka group. Peserta terhipnotis hingga yakin dalam dirinya untuk mampu berangkat menjadi tamu-tamu Allah. Sebagaian calon jama'ah langsung membayar uang muka dan sebagian lagi menjadwalkan keberangkatan pada bulan syawal mendatang. 
Dengan memanfaatkan teknik komunikasi hipnotik dan mengikuti kiat-kiat sukses dalam menawarkan paket perjalanan haji umrah, Anda dapat meningkatkan jumlah pendaftar dan memberikan pengalaman yang berarti bagi calon jamaah. (Willis Sanjaya) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak